September 8, 2024

Disperkim Manfaatkan Limbah Kayu sebagai Media Lomba Mewarnai

KOTA MADIUN (Disperkim) – Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman (Disperkim) Kota Madiun menginisiasi lomba mewarnai diikuti ratusan anak TK. Lomba mewarnai dilaksanakan di Ruang Terbuka Hijau (RTH) Demangan, Jum’at (14/6).

Jemakir, Kepala Disperkim Kota Madiun menyebut, jika lomba mewarnai itu digelar sebagai rangkaian memperingati Hari Jadi Kota Madiun (HJM) ke-106. Lomba itu pun berlangsung sangat meriah.

Bahkan antusias peserta mengikuti lomba mewarnai cukup tinggi. Uniknya, para pesefta ini mewarnai di atas limbah kayu yang sudah disiapkan Disperkim.

“Jadi kami ingin mengenalkan pemanfaatan limbah kayu ini kepada anak-anak,” katanya.

Ia ingin, anak TK sejak dini mengetahui pemanfaatan limbah kayu, tidak dibuang begitu saja. Pun limbah kayu juga bisa dijadikan sarana untuk kreatifitas anak.

“Sementara ini, baru anak TK yang kami ikutkan lomba mewarnai dengan media kayu. Ke depan, tidak menutup kemungkinan kegiatan serupa juga menyasar anak SD dan SMP,” tambahnya.

Jemakir menjelaskan, pihaknya sengaja membuat event lomba mewarnai di RTH Demangan. Sebab sebagai bentuk promosi dan sosialisasi, mengingat di lokasi itu juga terdapat kids library atau perpustakaan dan wahana bermain untuk anak-anak Tingkat PAUD dan TK.

“Kids Library ini buka setiap Senin-Sabtu jamnya pagi mulai 07.00 WIB sampai 14.00 WIB,” pungkasnya. (*)